Minggu, 27 Maret 2016

melancarkan rezeki dengan surat al-waqi'ah

surat al-waqi'ah adalah surat ke 56 dari 114 surat dalam alqur'an,terdiri dari 96 ayat dan termasuk golongan surat makkiyah.dinamakan al-waqi'ah karen diambil dari kata yang ad di ayat pertama idzaa waqa'atil waaqi'ah.  
Nabi Muhammad SAW menyebut surat al-waqi'ah sebagai "suratul ghinah".yakni surat yang dapat menyebabkan pembacanya akan dilapangkan rizkinya oleh ALLAH.sebagai mana disebutkan dalam sebuah hadits.

"barang siapa membaca surat al-waqi'ah setiap malam maka orang tersebut tidak akan tertimpa kemiskinan.sebab surat al-waqi'ah adalah surat kaya,maka bacalah dan ajarkan kepada anak-anakmu".

dalam kitab khzinatul asrar,imam ja'far berkata" barang siapa yang membaca surat al-waqi'ah pagi hari ketika akan berangkat kerja,maka ALLH akan memperlancar rizkinya sekaligus akan mendatangkan hajatnya.dan barangsiapa yang membacanya pada waktu pagi dan sore,maka ia tidak akan kelaparan tau kehausan dan tidak akan takut terhadap orang yang akan memfitnahnya,bahkan fitnah tersebut akan kembali kepada orang yang memfitnah itu.

maka atas dasar ini keutamaan surat al-waq'iah dapat memperlancar rizki dan menjauhkan kemiskinan bagi siapa saja yang rutin membacanya. maka apabila kita ingin agar diberi kelancaran rizki dan dijauhkan dari kemiskinan hendaknya kita memperbanyak membaca surat al-waqi'ah sambil berharap bahwa ALLAH berkenan mengabulkan keinginan kita.

Minggu, 20 Maret 2016

kisah seorang pengemis dan si kaya yang kikir

Ada seorang pengemis berjalan menyelusuri pinggiran dan bertemu sebuah
gedung yang megah. di dalamnya ada penghuni yang ternyata adalah orang
kaya yang bakhil.

"tolong tuan, saya orang yang tak punya." kata pengemis itu.

"mau apa?" tanya sikaya yang kikir itu.

"sedekahlah, tuan." kata si pengemis.

"tidak ada uang kecil," jawab si kikir.

"yang besar juga boleh," kata si pengemis.

"yang kecil saja tidak ada, apalagi yang besar," jawab si kikir.

Pengemis itu mendongkol, dan tetap ngotot mengemis di tempat itu.

"saya minta makan saja tuan," kata si pengemis itu.

"tidak ada," jawab si kikir tambah jengkel.

"sisa-sisa nasi juga boleh." kata si pengemis.

"tidak punya." kata si kikir itu dengan segala kejengkelannya.

"pakaian bekas, barangkali tuan." kata si pengemis.

"tidak ada." kata si kaya kikir itu.

"yang baru juga boleh." kata si pengemis lagi memelas.

"yang bekas saja tidak ada, apalagi yang baru." kata si kikir.

"kalau begitut saya minta minum tuan, saya haus." kata si pengemis.

"tidak ada." jawab si kikir makin jengkel.

"jadi apa artinya tuan tinggal di gedung yang mewah dan indah ini,
ternyata tidak punya apa-apa. sebaiknya tuan ikut saya saja." kata si
pengemis.

"ikut kamu? Kemana?" tanya si kikir itu.

"mengemis bersama saya.tuan tidak punya apa-apa lagi, kan?" kata si
pengemis itu.

"kurang ajar." kata si kikir itu sambil menghardik.

Sabtu, 19 Maret 2016

modal utama bebisnis tidak harus uang

Memulai bisnis atau usaha tanpa modal adalah hal yang muskil. Alias tidak mungkin. Semua bisnis tetap membutuhkan modal. Entah itu berupa uang, aset yang Anda miliki saat ini, skill, ilmu, atau kesempurnaan akal dan fisik Anda.

Semua bisa diartikan sebagai modal. Namun, bila Anda selalu mengkonotasikan modal dalam bentuk uang, banyak orang menilai hal itu salah.

Mengapa? Allah Yang Maha Pemurah, telah mengkaruniakan kesempurnaan akal dan fisik bagi Anda. Sebetulnya dengan akal dan fisik itu, telah lebih dari cukup untuk dijadikan modal dalam memulai sebuah bisnis. Sayangnya, selama ini mindset kita terkungkung pada pengertian bahwa modal sama dengan uang. Tidak salah memang, hanya saja bila pada satu titik Anda berposisi sebagai orang yang tak punya cukup uang, tapi semangat Anda untuk berbisnis tinggi. Apa yang Anda lakukan? Belum lagi bila Anda ‘tertekan’ oleh kebutuhan yang kian menggunung. Sekali lagi, apa yang akan Anda lakukan? Apakah Anda akan tega memberi nafkah keluarga dengan cara-cara culas, kotor dan yang diharamkan Allah? Na’udzubillahimindzalik.


Harus diakui banyak keterbatasan dalam memulai bisnis. Dan hal itu adalah lumrah. Tapi bukan berarti menjadi penghalang bagi orang untuk melangkah dalam dunia bisnis. Bagaimana mungkin jika Anda tidak memiliki kesemua itu, kemudian menginginkan sukses dalam berbisnis?

Sekali lagi, cobalah untuk berpikir secara lebih bijak bahwa modal tidaklah identik dengan uang. Ada sekian banyak potensi dalam diri Anda yang bisa dimanfaatkan untuk memulai bisnis. Karenanya, inventarisir potensi Anda lalu berdayakan secara maksimal.

Anda memiliki ketrampilan berkomunikasi dengan baik dan pergaulan yang luas pun sebenarnya cukup dijadikan modal. Tak perlu keluar uang. Dengan sedikit sentuhan kreativitas, Anda bisa memanfaatkan kelebihan Anda tersebut dijalur bisnis jasa. Keahlian komunikasi Anda bisa menjadi pintu masuk bagi rejeki. Dan beragam jenis bisnis ini. Mulai dari konsultan, guide, hingga makelar. Tentu, kesemua itu mesti disinergikan dengan ilmu. Dan ujungnya tetap bergantung kepada kemauan Anda. Tindakan Anda adalah bentuk eksekusi atas ide-ide besar dan kemauan Anda tersebut.

Jangan berfikiran semua orang yang memiliki kekuatan finansial bisa memanfaatkan uangnya untuk berbisnis. Justru tak jarang di antara mereka menyerahkan orang lain untuk ‘memainkan’ uangnya. Nah, ini pun juga menjadi kesempatan emas bagi Anda untuk mengambil peran. Yakni, menjadikan mereka sebagai investor untuk bisnis tertentu. Atau disaat yang sama Anda juga bisa menghadirkan pihak  lain yang memiliki kemampuan beda. Pertemukan mereka dalam kongsi bisnis yang saling menguntungkan. Bila perlu libatkan diri Anda lebih dalam dari bisnis yang mereka garap. Ya, kesemuanya itu bermula dari skill Anda berkomunikasi, mudah bergaul dan terbuka. Nah, apakah itu membutuhkan modal banyak.

Itu belum seberapa. Masih banyak anugrah Allah yang Anda miliki yang bisa dimanfaatkan untuk mendulang rejeki. Contoh lain, Anda akan dapat dengan mudah mendapatkan uang dengan hanya memanfaatkan kecerdasan, kejelian dan kreativitas Anda. Yakni, dengan menjual ide-ide besar bagi orang lain. Meski dalam tataran konsep, tidak jarang orang-orang akan terbantu dengan ide Anda. Bisa jadi ide-ide Anda menjadi pemecah kebuntuan yang terjadi di perusahaan. Atau malah menjadi penyumbang bagi sebuah ‘lompatan’ untuk perusahaan agar lebih maju. Yakinlah,  kemungkinankemungkinan itu pasti ada.

Karenanya, gali lebih dalam potensi yang Anda miliki. Siapa tahu, potensi terpendam itu akan muncul. Dan akan ‘meledak’ menjadi serpihan rejeki yang berlimpah. Tiba saatnya Anda fokus dengan diri Anda sendiri. Bila perlu sejenak ‘tulikan’ telingan Anda terhadap pembicaraan orang kebanyakan. Bahwa modal sama dengan uang. Sebenarnya, cukuplah kita mengandalkan potensi, anugrah yang Allah berikan kepada kita. Hanya saja semua berpulang kepada sikap dan kemauan Anda. Allah telah sediakan semuanya. Kini tinggal kita, Anda, manusia ini yang menindaklanjutinya. Bersyukur lalu mengamalkannya atau malah kufur lantas dimanfaatkan untuk hal-hal yang dilarang Allah.

Pun demikian, ada suatu catatan menarik bahwa untuk menjadi seorang wirausahawan, harus menandai diri dengan langkah yang bermodal seadanya. Seorang wirausahawan tidak akan tergantung sama sekali dengan modal (baca: uang). Ada atau tidak ada modal, maka seorang wirausahawan akan tetap menggunakan potensi dalam dirinya untuk berbisnis. Wirausahawan harus bisa menggali modal dari mana saja, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Wirausahawan harus mampu menciptakan nilai tambah bagi keterbatasan. Otak Anda yang kreatif adalah modal utama untuk memulai bisnis. Jaringan persahabatan (network) juga merupakan modal dan seluruh potensi yang ada dalam diri Anda bisa dijadikan sebagai modal. Bodoh adalah modal untuk menjadi pandai. Miskin adalah modal untuk jadi kaya. Tidak punya modal adalah modal untuk mempunyai modal.
Semua mahfum, bila memulai bisnis bukanlah sesuatu yang mudah. Karena bisnis adalah sebuah proses yang sangat dinamis. Bisnis akan terus membutuhkan kreatifitas dan ide-ide cerdas untuk menyikapi perkembangan lingkungan. Bisnis tidak berhenti pada satu titik tertentu. Semua tergantung sejauh dan sebesar apa kemauan Anda untuk melakukannya. Bermula dari kemauan lalu ditindaklanjuti dengan tindakan meski sederhana adalah kunci pembuka bagi langkahlangkah besar ke depan.

Kini pertanyaannya berujung pada mindset Anda. Mindset atau pola pikir penting untuk mengawali semua rencana membangun sebuah bisnis. Anda harus mempunyai keyakinan, kepercayaan, keseriusan, disiplin dan keinginan yang kuat untuk membangun sebuah bisnis yang sukses. Yang penting adalah miliki pola pikir. Pola pikir bisnis itu bisa dipupuk kalau Anda merasa belum memilikinya. Sebetulnya setiap orang punya, namun terkadang sejak kecil, tanpa sadar kita dibesarkan di lingkungan keluarga yang justru ‘mematikan’ pola pikir bisnis tadi.

Nah, kini disaat Anda dalam kesadaran tinggi, mulailah mencari ide bisnis. Manfaatkan kesempurnaan akal dan fisik Anda sebagai sumber modal. Jangan kungkung pikiran Anda dengan hal-hal yang selama ini membatasi. Karena sekali lagi, hakikat modal tidak selamanya berwujud uang. Tapi, Anda dengan segenap anugrah dari Allah yang dimiliki adalah modal yang luar biasa.